Kecamatan Talun Gelar Gebyar Stunting

Berita13 Views

Kabupaten Cirebon ,- Buser Nusantara Sorot TV –  Talun,Guna Menekan Angka Stunting Kecamatan Dan Puskesmas Talun Adakan Giat Gebyar Staunting Yang Bertempat Dihalaman Kecamatan Talun.Sabtu 23 Desember 2023.

Kegiatan dihadiri oleh Camat beserta jajaranya ,Ibu Camat Susilawati,SE (Ketua Tim Pengerak PKK), Kepala Puskesmas Talun dr.Melly Dwi Bastian dan bidan, kader PKK se kecamatan Talun, paparnya.

Kegiatan diawali Senam bersama,lomba cerdas cermat ibu ibu kuwu, ⁠lomba edukasi stunting kader kesehatan, ⁠Serta edukasi oleh dokter spesialis obgyn dari RS. Sumber hurip. Karena pencegahan stunting dimulai sejak mempersiapkan kehamilan, ujarnya.

Susilawati.SE Bu Camat(Ketua Tim Pengggerak PKK)Talun Mengatakan Kepada awak media ,”Stunting atau gangguan pertumbuhan pada anak akibat kekurangan gizi kronis, merupakan masalah serius yang kita hadapi. Data terkini menunjukkan bahwa stunting masih menjadi tantangan kesehatan masyarakat yang memerlukan perhatian kita semua, terangnya.

Kegiatan hari ini, yang meliputi senam bersama, lomba cerdas cermat, dan lomba edukasi tentang stunting, adalah langkah nyata kita dalam meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya nutrisi, khususnya pada 1000 hari pertama kehidupan seorang anak. Kader kesehatan dan ibu-ibu kuwu sebagai ibu pkk yang memiliki peran krusial dalam mengedukasi dan mendukung masyarakat untuk mencegah stunting,”Katanya

Dalam Kesempatan Yang sama Abdul Roup.SH.MH Camat Talun Mengatakan,”Kami Terus mendukung upaya-peningkatan derajat kesehatan melalui optimalisasi peran kader pkk. Untuk bersosialisasi pada keluarga muda akan pentingya perencanaan dan pola hidup sehat Sebagai garda terdepan dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat Kecamatan Talun,Saya Harap kedepannya Angka Stunting di Kecamatan Talun Menurun ,”Harapnya

Kepala Puskesmas Talun dr.Melly Dwi Bastian Mengatakan,”Kegiatan gebyar stunting yang di selenggarakan oleh puskesmas Dan Kecamatan Talun merupakan momen penting untuk dijadikan semangat untuk kita semua dalam percepatan penurunan angka stunting di wilayah kecamatan talun pada khususnya dan kabupaten Cirebon pada umumnya, jelasnya.

Baca Juga  Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 Berlangsung Khidmat

Stunting, atau gangguan pertumbuhan pada anak akibat kekurangan gizi kronis, merupakan masalah serius yang kita hadapi. Data terkini menunjukkan bahwa stunting masih menjadi tantangan kesehatan masyarakat yang memerlukan perhatian kita semua, paparnya.

 

Kegiatan hari ini, yang meliputi senam bersama, lomba cerdas cermat yang diikuti oleh para ibu kuwu, dan lomba edukasi tentang stunting oleh para kader kesehatan adalah langkah nyata kita dalam meningkatkan kesadaran serta pengetahuan masyarakat tentang pentingnya nutrisi, khususnya pada 1000 hari pertama kehidupan seorang anak. Acara tersebut mendapat dukungan luar biasa dari forkopimcam yg di pimpin oleh pa camat,”Ungkap dr.Melly.

 

( M. Budi )

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *