Hasil Pemilihan Ketua Nelayan Kelurahan Sawang, Jumari Alias Igut Unggul dari Utai, Dipastikan Pimpin Nelayan Sawang

Berita31 Views

Karimun, Kuba-busernusantarasorottv.com, Berdasarkan hasil rapat pemilihan Ketua Nelayan Kelurahan Sawang Kecamatan Kuba ( Kundur Barat ) Kabupaten Karimun Provinsi Kepri yang juga dihadiri Lurah Sawang Azman, Selasa Siang ( 12/11 ), bertempat di Balai Tok Judah Kelurahan, dari 150 suara nelayan pemilih, hampir 130 nelayan yang dinilai berhak untuk dapat melakukan pencoblosan dari dua kandidat Ketua Nelayan Kelurahan Sawang, sementara 20 orang lainnya dinyatakan gugur karena belum tergabung dalam PNKS ( Persatuan Nelayan Kelurahan Sawang ).

Dari hasil memungutan suara terkait Pemilihan Ketua Nelayan Kelurahan Sawang secara Demokrasi, yang berlangsung dengan cukup sengit, akhirnaya dimenangkan oleh Saudara Igut panggilan akrab Jumari dengan mengantongi jumlah suara hampir sebanyak 85 Persen, sementara kandidat Utai yang telah hampir 8 tahun menjadi Ketua Nelayang Kelurahan Sawang, tidak mampu mengunggulinya.

Menurut Igut, didalam Pesta Demokrasi Pemilihan Ketua Nelayan untuk tingkat Kelurahan Sawang, menang dan kalah merupakan hal yang biasa, karena yang memberikan amanah sebagai Ketua Nelayan adalah para Nelayan sendiri kata Igut.

Terima-kasih kepada para saudaraku para nelayan, yang telah memberikan kepercayaan dan amanah kepada dirinya ( Igut-Red ), untuk menjadi Ketua Nelayan di Kelurahan Sawang, dirinya berjanji didalam masa jabatan untuk dua tahun kedepan, tidak akan mengecewakan para nelayan, Kita akan sering berkoordinasi terkait banyak permasalahan nelayan, mari sama-sama Kita benahi Keorganisasian Nelayan di Kelurahan Kita Sawang jelas Igut.

Untuk beberapa hari kedepan, Kita ( Igut-Red ) akan mendata dan mengifentarisasi beragam permasalahan terkait nelayan yang dikoordinasinya ujar Igut.

Ditempat yang sama, beberapa nelayan Kelurahan Sawang saat diminta tanggapan secara acak oleh Media ini menyatakan, Kami yakin dan percaya, saudara Igut akan mampu membawa dan melanjutkan perjuangan ketua pendahulu didalam dua tahun kedepan, akan kesejahteraan para nelayan kecil seukuran sampan seperti Kami ini ucap warga nelayan.

Baca Juga  Wakili Masyarakat Jabar, Bey Machmudin Terima Tropi Juara Persib Bandung

Pantauan Awak Media Ini dilapangan, sempat terjadi sedikit ketegangan beda pendapat dari berbagai pihak didalam pemilihan Ketua Nelayan Kelurahan Sawang, dan suasana seperti ini merupakan hal yang cukup wajar di alam Demokrasi, selamat kepada Saudara Igut panggilan akrab Jumari, semoga selaku ” Nahkoda ” yang mengkoordinir ratusan para nelayan, mampu melaksanakan kepercayaan yang diamanahkan, tetap semangat. ( AR ).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *