JALIN SILATURAHMI SOLIDERITAS SESAMA MEDIA DALAM RANGKA MERAYAKAN IDUL FITRI SEKRETARIAT SEKBER BERBAGI PARCEL

Berita30 Views

 

 

BENGKULU UTARA : busernusantarasorottv.com,”Dalam Rangka Merayakan Hari Raya Idul Fitri Kumpulan Media Yang Diberi Nama Sekretariat Bersama (SEKBER) Media Bengkulu Utara Sabtu 6 April 2024 Berbagi Bingkisan Parcel Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah Kepada Pimpinan Media yang tergabung dalam sekretariat bersama SEKBER Media Bengkulu Utara kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi dalam keluarga besar Media yang tergabung dalam Sekretariat Bersama SEKBER Media Bengkulu Utara.

 

“Kegiatan SEKBER ini kita harapkan menjadi penguat tali silaturahmi dan kebersamaan kita sebagai keluarga besar Media yang tergabung dalam sekretariat bersama SEKBER Media Bengkulu Utara, untuk saling asah, asih, dan asuh demi persatuan yang lebih baik,” kata Koordinator Sekretariat Bersama SEKBER Media Bengkulu Utara Rozi,HR. Sabtu 6 April 2024 di sekretariat bersama media Bengkulu Utara.

Ia juga mengajak seluruh rekan-rekan Media untuk selalu bersyukur dan melaksanakan tugas menjadi sarana informasi publik, transparan dan akuntabel dan melindungi masyarakat dengan ikhlas sebagai bagian dari nilai ibadah.

 

Selain itu, Koordinator SEKBER Media Bengkulu Utara menekankan pentingnya setiap anggota Sekber Media Bengkulu Utara dapat menjadi contoh dalam menjaga toleransi dan keberagamaan di wilayah kabupaten Bengkulu Utara.

 

“Saya berharap teman-teman media dapat menjadi teladan dalam menjaga persaudaraan dan membangun kerjasama untuk menciptakan situasi yang aman dan damai di Bengkulu Utara,”Tuturnya

 

Alva Tomi,SH. Sebagai penanggung jawab sekretariat bersama SEKBER Media Bengkulu Utara juga mengapresiasi kinerja seluruh teman-teman media dan menyampaikan ucapan selamat kepada keluarga di rumah. Ia mengingatkan untuk memperhatikan keselamatan saat ini dan mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankannya.

 

Usai memberikan arahan, Rizal Piliang menyerahkan bingkisan parcel lebaran kepada pimpinan Awak Media, dengan harapan dapat bermanfaat bagi kita semua. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Koordinator, Admin dan seluruh pimpinan Awak Media yang tergabung dalam sekretariat bersama SEKBER Media Utara,”Demikian.

Baca Juga  OPINI : PILKADA 2024 BEBERAPA CALON BAIK DI PROVINSI BENGKULU DAN KABUPATEN/KOTA SUDAH MEMPERSIAPKAN DIRI AKAN BERTARUNG

 

(BuserBU)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *