Buser Nusantara Sorot TV -POLRES CIREBON KOTA,-Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.Ik.,M.M menghadiri upacara peringatan HUT KORPRI ke-52 dan HUT PGRI ke-78 Tahun 2023.
Adapun upacara tersebut dilaksanakan di lapangan Apel Balaikota Cirebon yang di pimpin langsung oleh Sekda Kota Cirebon Drs. Agus Mulyadi, M.Si yang diikuti oleh seluruh ASN serta PGRI Pemerintahan Kota Cirebon dan Forkopimda, Rabu (29/11/23).
Dalam sambutannya Sekda Kota Cirebon Drs. Agus Mulyadi, M.Si mengatakan, Momentum ini tentu saja tidak boleh hanya dianggap sebagai sebuah rangkaian peristiwa semata. Lebih dari itu, ini adalah momentum untuk semakin memperkuat peran dan kinerja kita masing-masing sebagaimana telah dicontohkan oleh para pendahulu kita.
PGRI sebagai organisasi profesi guru, pendidik, dan tenaga kependidikan telah tumbuh menjadi kekuatan moral intelektual dalam memperjuangkan peningkatan harkat martabat anggotanya.
“Kini, PGRI harus lebih mengedepankan sikap inklusif, dialogis dengan memegang teguh etika, saling menghormati dalam spirit organisasi yang mandiri,” ujarnya.
PGRI harus terus menjaga kemitraan yang strategis dan konstruktif serta menjadi wadah aspirasi para anggotanya dalam meningkatkan harkat martabat guru untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional.
Sebab, dalam proses pendidikan, guru menjadi aktor utama dan penting yang memainkan peran strategis. Guru merupakan profesi yang menjadi suluh terbaik agar anak bangsa dapat terus berjalan menuju arah yang mereka cita-citakan.
“Pada kesempatan ini, saya berpesan agar segenap pengurus dan anggota PGRI harus adaptif dalam merespons segala perubahan dengan saling belajar dan berbagi dengan sesama guru,” jelasnya.
Sekda Kota Cirebon juga menyampaikan terima kasih kepada KORPRI dan seluruh ASN yang telah menunjukkan kinerja yang baik dalam mendukung terlaksananya berbagai program pembangunan.
Saat ini terjadi perubahan yang sangat cepat karena dua hal besar yaitu perkembangan teknologi dan perubahan harapan masyarakat yang terus meningkat.
“Dua faktor besar pengubah kehidupan ini harus disikapi oleh KORPRI. Kita tidak bisa lagi menggerakkan pemerintahan dengan cara-cara lama. Kita tidak boleh menyelesaikan masalah saat ini dengan pendekatan masa lalu” tutur Agus Mulyadi.
KORPRI mampu membaca dan menjawab perubahan ini guna mengembangkan birokrasi Indonesia yang betul-betul mampu menjadi motor penggerak menuju Indonesia Emas 2045.
“Melalui KORPRI, para ASN harus senantiasa berperan dengan meningkatkan kinerja, berkolaborasi dan bersinergi, serta menumbuhkan energi positif dalam setiap pelaksanaan tugas, kewajiban dan tanggung jawab yang diamanahkan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” terangnya.
“Dapat dikatakan, baik atau buruknya kinerja pelayanan pemerintah sangat ditentukan oleh kualitas dan kapasitas birokrasi,” pungkasnya.
Sementara itu, Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.Ik.,M.M mengucapkan Dirgahayu KORPRI ke-52, HUT PGRI ke-78 dan Selamat Hari Guru Nasional, tutupnya.
( M. Budi )