Polda Sumut Gelar Cooling System Pilkada Damai dan Sukseskan PON 2024, Hibur Masyarakat Diacara Car Free Day

banner 468x60

Medan, BNSTV. Polda Sumut Gelar Cooling System Pilkada Damai dan Sukseskan PON 2024, Hibur Masyarakat Diacara Car Free Day

Polda Sumut menggelar Cooling System dalam rangka menumbuhkan situasi kamtibmas kondusif dalam rangka gelaran Pekan Olahraga Nasional XXI dan Pilkada 2024.

banner 336x280

Kegiatan yang dilaksanakan Direktorat (Dit) Samapta dan Direktorat (Dit) Pamobvit Polda Sumut itu dalam acara Car Free Day bersama masyarakat bertempat di Lapangan Merdeka, Medan, Minggu (1/9) pagi.

Pantauan di lapangan, kegiatan Cooling System yang digelar Dit Samapta Polda Sumut dengan menghibur masyarakat Kota Medan yang tengah beraktivitas Car Free Day. Seperti menyediakan sarapan gratis, menurunkan personel berkuda (Turangga), personel K9 Polda Sumut, panggung hiburan serta lainnya.

Tak hanya itu, personel di lokasi Car Free Day turut melaksanakan patroli menggunakan sepeda dan Sigway untuk memberikan rasa aman dan nyaman. Kegiatan hiburan dalam rangka cooling system yang digelar Polda Sumatera Utara mendapat antusias apresiasi seluruh masyarakat Kota Medan.

Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto melalui Dirsamapta Kombes Pol Dr. Dwi Tunggal Jaladri mengatakan kegiatan yang digelar dalam rangka menciptakan Pilkada 2024 berjalan damai serta menyukseskan PON 2024 di Sumatera Utara.

“Melalui kegiatan Cooling System ini diharapkan situasi kamtibmas di Kota Medan dan Sumatera Utara, tetap kondusif. Polisi juga mengajak masyarakat menyukseskan gelaran PON XXI,” katanya.

Jaladri mengungkapkan, Cooling System bertujuan untuk mengajak seluruh elemen masyarakat untuk dapat menciptakan Gelaran Pekan Olahraga Nasionap XXI dan Pemilu 2024 di Sumatera Utara berjalan aman dan damai.

“Suksesnya PON XXI adalah Keberhasilan Seluruh Masyarakat Sumut,” pungkasnya.
(sut/L).

banner 336x280
Baca Juga  Как выбрать самое Вулкан Рояль лучшее казино в Интернете

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *