Pulihkan Kehidupan Pascabencana, Brimob Polda Sumut Bangun Sumur Bor dan Bersihkan Saluran Air

Berita3 Views

Pulihkan Kehidupan Pascabencana, Brimob Polda Sumut Bangun Sumur Bor dan Bersihkan Saluran Air

Tapteng,// BNSTV

Sebagai wujud kepedulian dan kehadiran negara di tengah masyarakat pascabencana, personel Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Sumatera Utara melaksanakan kegiatan kemanusiaan berupa pembangunan fasilitas air bersih serta pemulihan saluran air di wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah, Minggu (11/1/2026).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di dua lokasi berbeda. Di Desa Aek Tolang, Kecamatan Pandan, personel SAR Batalyon A dipimpin oleh AKP Ridwan melaksanakan pembuatan sumur bor beserta pemasangan tandon air. Fasilitas ini disiapkan untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat yang terdampak bencana dan mengalami keterbatasan akses air untuk keperluan sehari-hari.

Sementara itu, di Desa Hutanabolon-1, Kecamatan Tukka, personel Batalyon A yang dipimpin Iptu Yauwardi, S.H., melaksanakan pembersihan selokan dari material lumpur dan sumbatan yang menghambat aliran air. Upaya tersebut dilakukan agar fungsi drainase kembali normal serta mencegah terjadinya genangan dan potensi bencana susulan.

Komandan Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Sumut, Kompol Mukhtar I. Kadoli, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Brimob dalam mendukung pemulihan kondisi masyarakat pascabencana.
“Kehadiran personel Brimob tidak hanya dalam pengamanan, tetapi juga membantu pemulihan kehidupan warga. Pembuatan sumur bor dan normalisasi saluran air ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung dan berkelanjutan bagi masyarakat,” ujar Kompol Mukhtar.

Ia menambahkan, sinergi antara aparat dan masyarakat menjadi kunci dalam mempercepat proses pemulihan serta menciptakan lingkungan yang lebih aman dan sehat.
(sut/L).

Baca Juga  Wakapolda Sumut Tinjau Dua Posko Pengungsian Banjir, Pastikan Penanganan Berjalan Cepat dan Humanis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *