Kolaborasi dan Sinergitas Antar Instansi, Wakil Wali Kota Tanjungbalai Hadiri Syukuran Hari Bakti Imigrasi Ke-76

Tanjungbalai,busernusantarasorottv.com-Dalam rangka membangun kolaborasi sinergitas antar instansi di Kota Tanjungbalai, Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungbalai melalui Wakil Wali Kota, Muhammad Fadly Abdina menghadiri kegiatan syukuran Hari Bhakti Imigrasi ke-76 yang berlangsung di Aula Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungbalai Asahan, Senin (26/1/2026)

Kehadiran Wakil Wali Kota disambut langsung Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungbalai Asahan (Kanim TBA), Barandaru Widyarto beserta jajaran.

Kegiatan syukuran tersebut dibuka oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Komjen Pol Agus Andrianto, melalui sambungan zoom meeting yang diikuti secara serentak oleh seluruh Kantor Imigrasi di Indonesia. Momentum tersebut menjadi sarana mempererat kebersamaan sekaligus memperkuat komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Wakil Wali Kota Tanjungbalai, Muhammad Fadly Abdina, atas nama Pemko Tanjungbalai saya menyampaikan ucapan Selamat Hari Bhakti Imigrasi ke-76 kepada seluruh jajaran Imigrasi di Indonesia, terkhusus Jajaran Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungbalai Asahan

“Selamat Hari Bakti Imigrasi ke-76. Momentum ini bukan hanya sebagai peringatan hari lahir institusi keimigrasian, tetapi juga sebagai refleksi atas dedikasi dan pengabdian jajaran Imigrasi dalam menjaga kedaulatan negara, memberikan pelayanan publik, serta mendukung pembangunan nasional dan daerah,” ujar MuhammadFadly.

Menurutnya, peran Imigrasi saat ini sangat strategis di tengah dinamika globalisasi, meningkatnya mobilitas manusia, serta tantangan keamanan dan pelayanan publik yang semakin kompleks.

Imigrasi tidak hanya berperan sebagai penjaga pintu gerbang negara, tetapi juga menjadi mitra penting pemerintah daerah.

“Imigrasi juga berperan dalam menciptakan iklim investasi yang kondusif, mendukung sektor pariwisata, serta menjamin tertib administrasi keimigrasian,” terangnya

Muhammad Fadly juga menyampaikan apresiasi atas sinergi dan kolaborasi yang selama ini terjalin dengan baik antara Kantor Imigrasi dan Pemerintah Kota Tanjungbalai.

Baca Juga  Plt. BUPATI SAMOSIR TERIMA KUNJUNGAN BNN KOTA PEMATANG SIANTAR 

Menurutnya, kerja sama tersebut menjadi fondasi penting dalam mewujudkan pelayanan publik yang cepat, transparan, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat dan sejalan dengan Visi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai, terwujudnya Tanjungbalai EMAS (Elok, Maju, Agamais dan Sejahtera)

Sejalan dengan visi pembangunan Kota Tanjungbalai yang berorientasi pada pelayanan prima dan tata kelola pemerintahan yang baik, Muhammad Fadly berharap Imigrasi terus berinovasi dengan memanfaatkan teknologi digital serta memperkuat integritas dan profesionalisme aparatur.

“Semoga di usia ke-76 ini, sesuai dengan tema “Imigrasi Berbakti, Indonesia Maju” menjadikan Imigrasi Indonesia semakin maju, humanis, dan berintegritas, serta terus menjadi garda terdepan dalam pelayanan dan pengabdian kepada bangsa dan negara,” tandasnya

Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungbalai Asahan (Kanim TBA), Barandaru Widyarto, menegaskan bahwa rangkaian kegiatan Hari Bakti Imigrasi (HBI) ke-76 menjadi momentum penting untuk merefleksikan peran Imigrasi yang tidak hanya berfokus pada aspek administratif, tetapi juga mengedepankan nilai kemanusiaan dan pengabdian sosial.

“Melalui kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, kami berharap kehadiran Imigrasi dapat dirasakan manfaatnya dan semakin dekat dengan masyarakat,” ujar Barandaru.

Sebelumnya, sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan, Kanim TBA turut menyelenggarakan kegiatan donor darah yang diikuti oleh para pegawai. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat yang membutuhkan serta menumbuhkan semangat gotong royong dan solidaritas sosial.

Rangkaian peringatan HBI ke-76 juga diisi dengan kunjungan kepada para sesepuh Imigrasi, sebagai wujud penghormatan atas dedikasi dan pengabdian para pendahulu. Kegiatan ini sekaligus menjadi ruang refleksi bagi jajaran Imigrasi agar terus menjaga nilai integritas dan loyalitas dalam menjalankan tugas, jelasnya

Terakhir, Barandaru mengatakan tak hanya itu, sejak beberapa hari sebelum puncak peringatan, Kanim TBA telah melaksanakan kegiatan bakti sosial yang menyasar masyarakat sekitar kantor. Hal tersebut menjadi bukti nyata kehadiran Imigrasi yang tidak hanya menjalankan fungsi pelayanan keimigrasian, tetapi juga aktif menjawab kebutuhan sosial di lingkungan sekitarnya. (Jonpiter hasibuan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *